Jul 18, 2012

Selamat Datang Ms Office 2013

Tanggal 18 Juli 2012 yang lalu, Microsoft telah menyediakan Ms Office 2013 versi percobaan (Preview Release). Anda dapat mengunduh installer-nya dengan mengunjungi situs resminya di sini. Ada dua versi Office, yaitu versi 32 bit dan 64 bit. Kalau Anda ragu dengan konfigurasi komputer Anda, unduh yang versi 32 bit. Apa saja keunggulan yang ditawarkan oleh aplikasi andalan Microsoft ini? Setelah membaca rilis dari Microsoft dan mencoba langsung selama dua hari, saya bisa menyimpulkan ada perubahan penting di versi 2013 ini. Salah satunya adalah kemampuan Ms Word yang dapat membuka dan menyunting file PDF. Kemampuan ini sepertinya akan menyingkirkan berbagai aplikasi untuk membaca dan menyunting file PDF, seperti Adobe Reader dan Professional, Foxit Reader, Solid Converter, dan sebagainya.

Download Microsoft Office 2013 Customer Preview offline installer (32bit)

Download Microsoft Office 2013 Customer Preview offline installer (64bit)

Tampilan awal Ms Word 2013


Melalui Office 2013 ini, sepertinya Microsoft ingin tetap menguasai pasar aplikasi perkantoran yang sudah mulai terganggu dengan aplikasi sejenis, baik yang untuk sesama aplikasi di Ms Windows maupun di keluarga Linux dan Mac OS.

Tampilan Ms PowerPoint 2013
Perbaikan yang ada di Office 2013 dibanding versi-versi sebelumnya di antaranya adalah:
  1. Ms Office 2013 ditujukan terutama untuk pengguna layar sentuh;
  2. Ms Office 2013 Hanya dapat dijalankan pada Ms Windows 7 dan 8;
  3. Ms Word dapat membuka, menyunting, dan menyimpan langsung file PDF;
  4. Ms Excel dapat terhubung ke jejaring sosial, sehingga apa yang Anda lakukan di Ms Excel (belum semuanya) bisa Anda munculkan di status Facebook Anda (saya belum mencoba langsung nih);
  5. Semua aplikasi Office 2013 dapat menyimpan file di SkyDrive (layanan penyimpanan data dari Microsoft).
  6. Ms Office akan disediakan dalam dua layanan, yaitu diinstal di PC (pengguna membeli satu paket seperti biasanya) atau melalui layanan online (diberi nama Ms Office 365, dan pembeli membayar sewa bulanan).
  7. Layanan online akan dilengkapi dengan layanan Skype gratis selama 60 menit per bulan.
  8. Ms Office dapat diinstal berdampingan dengan Ms Office lama, khususnya 2010. Lokasi instalasi juga bisa diatur, misalnya di drive selain C.
Tampilan awal Ms PowerPoint 2013

Tampilan aplikasinya mengalami perubahan, sehingga Anda akan merasakan sesuatu yang baru. Beberapa kemampuan kabarnya memang ditambahkan. Setiap kali Anda menjalankan program, akan diberi contoh dokumen yang sudah jadi. Pada versi 2010 dan sebelumnya, Anda harus membuka template untuk melihat contoh-contoh dokumen ini.
     Meskipun ada banyak kelebihan seperti yang telah saya uraikan di atas (dan banyak juga yang belum saya coba), namun ada juga beberapa kelemahan yang masih harus dihilangkan. Pertama, saya mencoba instal di tiga notebook (dengan prosesor hingga Intel i-3) dan satu netbook (Sony Vaio seri P yang kecil itu), ternyata hanya di netbook Sony Vaio saja yang berhasil. Padahal justru konfigurasinya paling minim. Proses instal sih berjalan hingga selesai, namun setiap kali mau membuat atau membuka file baru, selalu muncul pesan "Ms Word/Excel/PowerPoint stop working" lalu program menutup dengan sendirinya. Program yang berjalan lancar hanya Ms Access.

Tampilan awal Ms Excel 2013

     Pada program Ms PowerPoint juga masih membawa penyakit lama, yaitu tidak ada fasilitas soft-hyphen. Fasilitas ini adalah memutus kata dengan tombol Ctrl-minus. Kalau kata harus dipotong di sisi kanan baris, akan muncul tanda hubung (-) secara otomatis. Bila kata itu pindah ke tengah baris, tanda hubung tadi akan tersembunyi secara otomatis. Lagi-lagi, Microsoft lupa memasukkan fasilitas penting ini!
     Sebenarnya masih ada beberapa info lainnya. Tunggu saja di posting saya berikutnya ;-)

2 comments:

Artikel terpopuler